Makalah Lengkap dan Pengetahuan Umum
Indeks
umum  

Contoh Kompertisi dalam Kebaikan

 

Hidup adalah kompetisi. Bukan hanya untuk menjadi yang terbaik, tetapi juga kompetisi untuk meraih cita-cita yang diinginkan. Allah Swt. telah memberikan pengarahan bahkan penekanan kepada orang-orang beriman untuk berkompetisi dalam kebaikan

  1. Membantu ibu membersihkan rumah

Rumah adalah tempat dimana kita menghilangkan rasa lelah sehabis bekerja, bermain atau yang lain. Membantu orang tua adalah kewajiban ita sebagai seorang anak. Dengan membantu orang tua maka perasaan orang tua akan menjadi senang dan tidak terbebani dengan pekerjaan rumah yang berat

  1. Bersedekah

Dalam agama sedekah menjadi salah satu perbuatan yang terpuji, karena di dalam rizki kita itu ada sedikit rizki orang lain yang dititipkan kepada kita. Dengan cara bersedekah itu akan menjadi rizki itu bermanfaat juga bagi orang lain yang membutuhkan

  1. Membersihkan masjid

Masjid menjadi sarana umum/ tempat untuk beribadah oleh umat Islam di seluruh dunia. Menjadikan masjid bersih itu merupakan tanggung jawab bersama, karena apabila masjid bersih kita akan nyaman untuk beribadah.

  1. Menolong sesama

Saling tolong menolong merupakan kewajiban bagi manusia karena membantu orang tengah kesulitan akan besar pahala yang didapat.

  1. Sholat tepat waktu

Beribadah menjadi suatu kewajiban bagi umat beragama. Beribadah tepat waktu akan meringankan bagi seseorang karena dengan beribadah tepat waktu meminimaliskan kelalaian akibat kesibukan sehari-hari

Tinggalkan Balasan