Makalah Lengkap dan Pengetahuan Umum
Indeks
umum  

RESEP SAYUR GODOG (MENU WAJIB WAKTU LEBARAN)

Sayur godong merupakan sayuran wajib pada saat lebaran baik lebaran aidil fitri maupun aidil adha. . Sayur yang satu ini merupakan pendamping ketika makan ketupat di hari lebaran ditambah dengan semur daging dan sambal goreng. Membuat susah untuk berhenti mengunyah. Berikut ini adalah resep turun temurun keluarga (keluarga saya tentunya… hehehe) :

Bahan-bahan :

  • 1/2 buah Pepaya muda/ mengkal (pepaya yang belum matang) iris berbentuk persegi panjang
  • 2 ikat Kacang panjang potong sekitar 3 cm (secara ikatan kacang panjang di jakarta kecil)
  • 1 papan tempe
  • 400 gr kentang potong dadu
  • Daun bawang

Bahan Bumbu :

  • 1 liter santan cair (biasa juga diganti dengan air)
  • 250 ml santan kental
  • 250 grm cabai merah keriting/ cabai merah besar
  • 9 siung bawang merah
  • 9 siung bawang putih
  • 1 papan petai (jika suka)
  • Lengkuas (geprek)
  • Serai (geprek)
  • Daun salam
  • Ebi (udang kering) secukupnya
  • Garam
  • Gula secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya

Cara pembuatan :

  1. Kukus sayur yang telah disediakan tadi sekitar ± 5 menit tujuannya agar sayur tidak cepat basi, angkat dan sisihkan
  2. Haluskan semua bahan kecuali lengkuas dan serai
  3. Panaskan minyak tumis bumbu yang telah dihaluskan sampai harum, tambahkan lengkuas, serai, daun salam kedalam wajan tumis kembali hingga layu.
  4. Masukkan santan cair/ susu cair kedalam wajan tunggu hingga mendidih tambahkan garam dan penyedap rasa serta gula secukupnya
  5. Masukkan semua sayuran yang telah dikukus tadi tunggu mendidih , setelah itu masukkan santan kental jangan lupa diaduk agar santan tidak pecah.
  6. Setelah itu angkat dan siap disajikan bersama ketupat.

 

Cukup mudah bukan membuatnya, bunda bisa coba di rumah. Selamat mencoba…

Tinggalkan Balasan